Google : OS Mobile Android 4.2.2 Mulai Digulirkan

BLOGONASIS - Bagi para pencinta Android dan smartphone, ada kabar baik buat Anda karena google baru saja melakukan update sistem operasi mobile android 4.2.2 dan mulai digulirkan terhdap perangkat-perangkat seperti Nexus, termasuk Google Nexus 4 dan Samsung Nexus 10.

Android
Screenshoot Nexus 10

Versi terbaru dibawah nama " Jelly Bean " telah melakukan beberapa perubahan-perubahan kecil yang ditujukan pada aspek ferforma dan stabilitas, lebih spesifik pada masalah streaming musik via bluetooth yang terjadi pada versi terdahulu ( 4.2.1 ).

Beberapa perubahan lain juga dilakukan seperti pada progress bar download aplikasi versi update menampilkan perkiraan waktu download akan selesai, disamping persentase data yang sudah di unduh.

Google juga melakukan perubahan pada quick panel setting yang telah diperkenalkan pada android 4.2 wifi dan bluetooth bisa di setting on dan off tergantung keinginan pengguna dengan cara menekan icon fungsi beberapa saat.

Terakhir, notifikasi wireless charging kini menggunakan suara, berbeda dari versi sebelumnya, juga peringatan low battery juga telah disempurnakan.

Android 4.2.2 telah digulirkan secara bertahap sehingga memerlukan waktu beberapa lama sebelum update tersebut bisa diperoleh oleh pemilik dan pengguna smartphone dan tablet Nexus.

Sumber : Kompas

0 Response to "Google : OS Mobile Android 4.2.2 Mulai Digulirkan"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel